Trik kali ini masih berhubungan dengan kestabilan sistem komputer. Mungkin anda sering menjumpai beberapa program yang anda buka mengalami keadaan “not responding”. Hal ini tentunya dapat mempengaruhi program-program lainnya. Begitu anda ingin menutup sistem operasi Windows, sistem akan menunggu program-program tersebut ditutup. Anda diharuskan menunggu lebih lama, yang tentunya akan membosankan. Apalagi jika proses shut down gagal, dan anda harus melakukannya secara manual, dengan menekan tombol “Ctrl+Alt+Del”.
Melihat kejadian tersebut, tentunya akan lebih baik jika program-program yang mengalami keadaan not responding dapat menutup secara otomatis ketika anda mematikan sistem. Ada satu langkah yang dapat menangani masalah tersebut. Anda buka saja program registry editor dengan langkah yang sama pada trik registry sebelumnya. Di dalam program registry editor tersebut, masuk saja ke dalam entry “HKEY_USERS | .DEFAULT | Control Panel | Desktop”. Di bagian kanan lihat entry “AutoEndTasks”. Namun, jika belum ada, anda dapat membuatnya dengan klik kanan pada mouse, dan pilih “New | DWORD Value”. Beri nama seperti “AutoEndTasks”. Kemudian klik ganda entry baru tersebut, dan beri nilai “1″ pada bagian “Value data”. Klik OK untuk konfirmasi. Lalu tutup program registry editor tersebut, dan lakukan restart pada sistem operasi anda.
Melihat kejadian tersebut, tentunya akan lebih baik jika program-program yang mengalami keadaan not responding dapat menutup secara otomatis ketika anda mematikan sistem. Ada satu langkah yang dapat menangani masalah tersebut. Anda buka saja program registry editor dengan langkah yang sama pada trik registry sebelumnya. Di dalam program registry editor tersebut, masuk saja ke dalam entry “HKEY_USERS | .DEFAULT | Control Panel | Desktop”. Di bagian kanan lihat entry “AutoEndTasks”. Namun, jika belum ada, anda dapat membuatnya dengan klik kanan pada mouse, dan pilih “New | DWORD Value”. Beri nama seperti “AutoEndTasks”. Kemudian klik ganda entry baru tersebut, dan beri nilai “1″ pada bagian “Value data”. Klik OK untuk konfirmasi. Lalu tutup program registry editor tersebut, dan lakukan restart pada sistem operasi anda.
[dari berbagai sumber]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
testing